Tips Aman Mudik Lebaran

Menjelang akhir bulan Ramadhan, masyarakat perantau sudah siap-siap untuk pulang ke kampung halaman asal tempat tinggalnya atau disebut mudik. Tips Aman Mudik Lebaran dengan Jarak tempuh menuju tujuan yang jauh tentunya memerlukan persiapan yang matang agar perjalanan mudik kita lancar dan aman. Mudik biasanya dilakukan lewat transportasi Udara, Laut dan Darat. Perjalanan yang memerlukan persiapan ekstra adalah mudik melewati jalur darat, apalagi kita membawa kendaraan sendiri baik mobil maupun motor.

www.hernawansetiaji.com

Ketika kita mudik menggunakan jalur darat membawa kendaraan sendiri. Kita harus mempersiapkan diri kita dan kendaraan yang kita pakai dengan benar, karena untuk menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan. Perjalanan yang jauh dengan volume kendaraan yang tinggi, kemacetan, kerusakan jalan, cuaca panas atau hujan dan lain sebagainya.

Tips Aman Mudik Lebaran
  1. Sebelum mudik kita lakukan Service Total pada kendaraan kita, ganti oli, air radiator, accu, kampas rem, spooring dan balancing, kondisi ban, kemudi serta Kelengkapan Surat Kendaraan. Persiapkan kelengkapan keselamatan kendaraan seperti helm, sabuk pengaman dan jaket.
  2. Persiapkan keamanan barang kita terutama yang menggunakan angkutan umum dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab, Paketkan Barang tersendiri agar kita tidak repot
  3. Tidur yang cukup sebelum melakukan perjalanan, dengan tidur yang cukup akan menghindarkan kita mengantuk pada saat perjalanan dan mempersiapkan tubuh untuk melakukan perjalanan jauh.
  4. Makan Saur, Apabila dalam perjalanan mudik kita tetap menjalankan ibadah puasa, diusahakan jangan melewatkan makan saur, karena akan berpengaruh terhadap asupan nutrisi ketika kita berpuasa dan melakukan perjalanan jauh.
  5. Perbanyak minum, pada malam hari sebelum melakukan perjalanan mudik untuk menghindari terjadinya dehidrasi ketika panas dalam perjalanan.
  6. Makan makanan yang cukup nutrisi sebelum melakukan perjalanan mudik, Orang-orang yang berpuasa sangat disarankan untuk menyeimbangkan asupan gizi makanan, yang terdiri dari sayuran, daging kaya protein, susu, dan yoghurt. Selain itu, usahakan menghindari makanan berlemak dan berminyak, seperti junk food.
  7. Menghindari minuman yang mengandung kafein, muinuman berkafein seperti kopi, teh, cola, dan beraneka soft drink saat berbuka maupun sahur. Kafein memiliki sifat diuretik yang memicu dehidrasi. Selain itu, teh juga meningkatkan ekskresi garam dalam urine, yang justru sangat dibutuhkan tubuh ketika berpuasa.
  8. Banyak beristirahat, Dalam perjalanan hendaknya jangan memaksakan diri apabila kita sudah merasa lelah, dapat beristirahat di pos istirahat yang telah disediakan.Dan mematuhi setiap rambu-rambu lalu lintas dalam perjalanan.
  9. Berbuka puasa dengan perlahan, ketikan masih diperjalanan, karena apabila terlalu kenyang bisa menyebabkan ngantuk ataupun muntah, sebaiknya mengkonsumsi makanan ringan seperti kurma dan lainnya.
Demikian Tips Aman Mudik Lebaran ketika kita akan melakukan perjalanan mudik lebaran, agar perjalanan kita aman dan lancar sampai tujuan.
Silahkan Berbagi :

Related Posts: